Jumat, 01 September 2017

Tempat Wisata Alam Di Pekanbaru

Tempat Wisata Alam Di Pekanbaru - Pekanbaru Merupakan ibukota dari provinsi Riau, yang merupakan salah satu Provinsi di Indonesia. Kota Pekanbaru merupakan kota perdagangan dan jasa, yang termasuk sebagai kota dengan tingkat pertumbuhan, migrasi dan urbanisasi yang tinggi. Sebagai Kota terbesar di provinsi Riau, Pekanbaru juga sama seperti kota lan di Indonesia yang juga mempunyai satu bandar udara internasional, yaitu Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II.
Selain itu terdapat juga terminal bus antar kota dan antar provinsi Bandar Raya Payung Sekaki, serta dua pelabuhan di Sungai Siak, yaitu Pelita Pantai dan Sungai Duku. Meskipun Pekanbaru sebagai Kota perdagangan dan jasa, namun untuk sektor pariwisata pekanbaru banyak memiliki tempat-tempat wisata indah seperti wisata alam, wisata religi serta wisata sejarah dan tempat wisata lainnya.
Wisata di Pekanbaru memang belum seterkenal Tempat wisata Bali, Wisata Jogja dan Wisata Raja Ampat  yang memang sudah terkenal sampai mancanegara. Namun Jangan Kuatir jika anda ingin liburan ke Pekanbaru, banyak sekali tempat wisata yang bisa anda kunjungi yang tentunya tidak akan mengecewakan.
Tempat wisata di Pekanbaru Riau Paling Populer
wisata alam
wisata alam

Kebun Binatang Sang Kulim

Tempat wisata di Pekanbaru Populer dan banyak dikunjungi wisatawan di akhir pekan adalah Kebun Binatang Sang Kulim. Kebun Binatang ini memiliki banyak Memiliki Koleksi binatang mulai dari monyet, burung, ular, landak dan masih banyak lagi lainnya bisa anda lihat disini.

Selain mengamati koleksi binatang, ada arena bermain anak seperti papan seluncur, ayunan dan juga kolam pancing dan kolam renang anak. Jika beruntung, Anda juga bisa naik gajah yang dikenakan biaya 10.000 Rupiah per 10 menitnya.

Lokasi Kebun Wisata Sang Kulim berada di Jl. H Usman Kubang Pekanbaru yang bisa ditempuh dalam waktu sekitar 30 menit dari pusat kota Pekanbaru. Untuk masuk di kebun binatang Anda diharuskan membayar tiket masuk sebesar Rp. 20.000 Rupiah untuk pengunjung dewasa dan Rp. 10.000 Rupiah untuk pengunjung anak-anak.

Museum Sang Nila Utama

Museum Sang Nila Utama merupakan museum warisan di Pekanbaru, Indonesia. Museum ini banyak menyimpan Barang warisan yang berhubungan dengan Riau-Budaya Melayu, dan banyak lagi koleksi yang bisa anda jumpai, salah satu contoh koleksi museum ini seperti pakaian adat pernikahan Melayu. Asal Mula Nama museum Sang Nila Utama ini berasal dari nama seorang Raja Bintan yang berkuasa sekitar abad XIII di Pulau Bintan.

Jadwal Buka Museum Sang Nila Utama: Selasa-Kamis: 08.00-15.30 WIB, Jumat: 08.00-11.00 & 14.00-16.00, Sabtu dan Minggu: 08.00-14.00, Senin & Hari libur nasional: Tutup Untuk masuk kemuseum ini tidak membayar Tiket masuk alias  "Gratis"

Museum Sang Nila Utama ini terletak di jalan Jenderal Sudirman No 194 Pekanbaru. Museum ini diresmikan oleh Direktur Jendral Kebudayaan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Prof. Dr. Edi Sedyawati pada tanggal 9 Juli 1994.
Taman Ria Putri Kaca Mayang adalah sebuah taman ria yang terletak di pusat kota Pekanbaru. Tepatnya di jalan Sudirman, di seberang kantor walikota Pekanbaru.  Taman Puteri Kaca Mayang ini merupakan tempat rekreasi keluarga yang berada di jantung kota Pekanbaru, sehingga mudah dicapai dengan transportasi umum yang ada.

Berbagai fasilitas hiburan yang ada, seperti kolam renang, komedi putar, bombom car, dan masih banyak lagi permainan yang tentunya menyenangkan dan mengasyikkan. Untuk hari-hari libur, tempat ini selalu dipadati pengunjung yang datang baik dari kota Pekanbaru sendiri maupun dari luar daerah.

Harga tiketnya bervariasi dari Rp3.000-Rp5.000 per tiket. Untuk bianglala dan komidi putar, harganya Rp3.000 per tiket sedangkan untuk bom-bom car harganya Rp5.000 per tiket.
Istana Siak Sri Indrapura
Istana Siak Sri Indrapura merupakan sebuah istana peninggalan Kesultanan Siak yang merupakan kerajaan terbesar di Riau. Istana Siak Sri Indrapura ini menjadi salah satu Tempat Wisata di Pekanbaru paling menarik untuk dikunjungi, karena lokasinya Istana Siak Sri Indrapura berada tak jauh dari Pusat Kota Pekanbaru.

layaknya Museum ini menyajikan aneka jenis benda peninggalan kerajaan dari peralatan, perhiasan, hingga patung perunggu Ratu Wilhelmina dan Patung Sultan Syarif Hasyim I yang terbuat dari Batu Pualam dan Perhiasan berlian. Di lantai dasar anda dapat menikmati koleksi kerajaan seperti patung perunggu Ratu Wihelmina dan patung Sultan Syahrir Hasyim I.

Taman Rekreasi Alam Mayang

Kebun Binatang Sang Kulim merupakan Taman Tempat wisata ini menawarkan wahana rekreasi keluarga di alam terbuka yang sangat menyenangkan. Udaranya segar karena Taman Rekreasi Alam Mayang dikelilingi oleh perbukitan, udara sekitarnya sejuk sehingga cocok digunakan untuk bersantai bersama keluarga.

Di sini, terdapat tiga buah kolam pancing yang bisa digunakan untuk memuaskan kegemaran memancing Anda. Tak jarang tempat wisata di Pekanbaru ini dijadikan lokasi pertandingan memancing yang diadakan pemerintah setempat.

Selain memancing, Anda bisa mencoba flying fox dan berbagai kegiatan outbound lainnya. Untuk kegiatan yang lebih santai, ada sepeda air dan bola air raksasa yang bisa Anda sewa. Jika membawa anak-anak, ada arena mandi bola, taman bermain anak dan studio film 3D di tempat wisata seluas 24 hektar ini.

Ada juga topeng monyet dan pertunjukan sulap badut yang menghibur Anda dan keluarga. Taman Rekreasi Alam Mayang buka setiap hari pada mulai jam 08:00 sampai 18:00 dengan harga tiket masuk 20.000 Rupiah per orang.

Masjid Senapelan

Satu lagi sisa peninggalan Kesultanan Siak di Pekanbaru. Masjid yang juga dikenal dengan nama Masjid Raya Pekanbaru ini dibangun pada tahun 1762 dan merupakan salah satu masjid tertua di Riau. Pada awal dibangun, masjid ini berukuran kecil dan terbuat dari kayu.

Saat ini, Anda bisa melihatnya sebagai sebuah masjid megah didominasi warna kuning khas Melayu dan berkubah besar. Setelah direnovasi, ukuran masjid saat ini mencapai 60 x 80 meter. Dahulu, di masjid ini terdapat sebuah sumur tua yang airnya dipercaya bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit.

Konon, sumur ini sampai terdengar ke negeri tetangga dan membuat wisatawan dari Singapura, Brunei Darussalam dan Malaysia datang untuk membuktikannya. Sekarang sumur telah ditutup karena beberapa alasan.

Masjid megah ini memadukan arsitektur gaya Melayu, Arab, Turki dan India. Masjid Agung An Nur disebut sebagai Taj Mahal-nya Pekanbaru. Bangunan utamanya yang berukuran simetris 50 x 50 meter dengan sebuah kolam besar dan air mancur tepat di depannya membuat masjid ini mirip dengan Taj Mahal di India.
Masjid Agung An Nur
Masjid terdiri dari 3 lantai dengan dominasi warna hijau ini mampu menampung sebanyak 4.500 orang jamaah. Masjid Agung An Nur memiliki 5 buah kubah dan empat menara. Pada malam hari, masjid tampak sangat cantik dengan cahaya lampu warna-warni yang memantul di kolamnya. Yang menarik adalah adanya fasilitas free WiFi di sini.

Selain menjadi rumah ibadah, masjid ini juga menjadi salah satu tempat wisata di Pekanbaru yang banyak dikunjungi. Pada bulan ramadhan, kawasan masjid akan dijadikan lokasi ngabuburit dan dipenuhi pedagang makanan dan pakaian. Sambil menunggu waktu berbuka, Anda bisa belanja berbagai kuliner dan aksesoris seperti kopiah, tasbih, parfum dan masih banyak lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar